Laporan Akhir Renovasi Masjid Al-Huda

LAPORAN AKHIR
Renovasi Masjid Al-Huda, Dusun Joho, Desa Gandon, Kecamatan Kaloran, Kabupaten Temanggung

Yth. Bapak/Ibu/Saudara
Dermawan dan Donatur Muslim

Assalaamu’alaikum Wr Wb

Kami sampaikan dengan hormat laporan sebagai berikut:  

LAPORAN KEUANGAN AKHIR  
Tanggal 20 Maret 2018

1. Infaq masuk= Rp 136.170.000 (Posko Temanggung & Posko Semarang) 
2. Pengeluaran= Rp 118.120.000
3. Saldo= Rp 18.050.000

Saldo akan digunakan untuk tambahan biaya proyek amal selanjutnya yakni:
Pembangunan tempat wudhu dan sarana/prasarana Musholla di Dusun Porot, Desa Getas, Kecamatan Kaloran, Kabupaten Temanggung. Daerah tersebut merupakan daerah minoritas Muslim yang memerlukan banyak bantuan.  

Dengan telah diresmikannya Masjid Al-Huda pada tanggal 21 Maret 2018, maka dengan mengucap ALHAMDULILLAAHIRABBIL’ALAMIIN, kami nyatakan:

MISSION COMPLETED!
Misi telah selesai dengan sukses.

Semoga menjadi amal jariyah yang pahalanya terus mengalir bagi Bapak/Ibu/Saudara donatur dan dermawan.

Segenap pimpinan dan pengurus Yayasan Khairul Ummah Amanah menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya

Kami juga mengajak Bapak/Ibu/Saudara untuk tetap bersama Yayasan Khairul Ummah Amanah untuk saling tolong-menolong dalam kebaikan dan ketaqwaan demi mewujudkan Ummat Terbaik yang Amanah.

Wassalaamu’alaikum Wr Wb

Semarang, 23 Maret 2018
Ketua,
ttd
YUNITA IRMAWATI

Pembina,
ttd
ROHANI

Penanggung jawab Renovasi Masjid Al-Huda
ttd
MAHSUN

Home